Selasa, 23 Oktober 2007

Wisata Balikpapan

Keberadaan kota Balikpapan yang terletak di daerah pantai dan diselingi dengan kawasan bertopografi perbukitan, didirikan pada 19 Pebruari 1879. Tanggal 10 Pebruari ditetapkan sebagai hari jadi kota Balikpapan yang ditandai dengan dimulainya pengeboran pertama pada ladang minyak di Balikpapan pada tanggal 10 Pebruari 1879 oleh perusahaan MATHILDA yang merupakan kerjasama antara JH. Manten dengan Mr. Adam dari firma Samuel & Co. Sampai saat ini keberadaan beberapa perusahan minyak asing , multi nasional dan nasional tetap eksis serta dengan adanya Kilang Minyak PERTAMINA menjadikan Balikpapan mendapat sebutan KOTA MINYAK.

Balikpapan merupakan salah satu kota terbersih di Indonesia, hal ini terbukti dengan telah diterimanya beberapa penghargaan atas prestasi kota ini dalam bidang kebersihan dan ketertiban. ( Adipura-Kencana, Wahana Tata Nugraha-Kencana, Bangun Praja,dll). Dukungan sarana akomodasi, transportasi, wisata, hiburan dan olahraga serta adanya fasilitas sosial dan umum lainnya, maka kota ini siap menerima kunjungan para pelaku bisnis serta wisatawan domestik maupun mancanegara. Seiring dengan perkembangan kota dan ditambah dengan kondisi kota yang kondusif serta keramahan warganya, saat ini Balikpapan dapat dikatakan menjadi barometernya Kaltim, bahkan sering disebut sebagai ibukotanya Kalimantan.

Dengan motto Balikpapan Kota BERIMAN (Bersih, Indah, Aman dan Nyaman) dengan semangat Balikpapan Kubangun Kujaga dan Kubela, serta satwa langka yang dilindungi yaitu BERUANG MADU sebagai maskot kota.

Laju pertumbuhan Kota Balikpapan sangat cepat, kota yang selalu berbenah untuk terus berkembang. Hal ini ditandai dengan adanya beberapa kawasan baru dan fasilitas kota, untuk mewujudkan Balikpapan sebagai salah satu kota modern di Bumi Kalimantan. Sesuai dengan misinya sebagai kota industri, perdagangan, jasa & pariwisata untuk menjadikan Balikpapan sebagai kota MICE (Meeting, Incentive, Conference & Exhibition).


Rekreasi

Tempat Wisata

  • Pantai Melawai

  • Pantai Manggar (Balikpapan Timur)

  • Pantai Lamaru (Balikpapan Timur)

  • Monemen Perjuangan Rakyat / MONPERA (Taman Kota)

  • Taman Bekapai (Taman Kota)

  • Kilang Minyak Balikpapan

  • Monumen Mahtilda (Kilang Minyak Pertamina Balikpapan)

  • Wana Wisata (KM. 10)

  • Agro Wisata (KM. 38)

  • Wisata Alam Bukit Bangkirai / Jembatan tajuk / Canopy bridge (KM.58)

  • Hutan Lindung Sungai Wain Po.Box.516 – Telp. 0542-7025772

E-mail: uphlsw@indo.net.id

Senja di Pantai Melawai

Cindera Mata / Souvenir


Pasar Inpres Kebun Sayur

Kebun Sayur

(Manik-manik, batu permata, ukiran Dayak, sarungSamarinda, batik Ampiek Kaltim, tikar rotan dll)

Shoping Center

Kebun Sayur

(Manik-manik, ukiran Dayak, sarung ,batik Kaltim dll)

Fitriah Souvenir

Jl. Jend. Sudirman

(Sarung Samarinda, batik Ampiek Kaltim dll)

Kalimantan Galeri

Jl. MT Haryono, Telp. 0542-872024

(Antique Furniture)

Hasil kerajinan Khas Kaltim

Permainan Anak & Keluarga , Sinema

  • Amazone (Mal Fantasi Lt. 1)

  • Timezone (Matahari DS Balikpapan Plaza)

  • Ramayana (Plaza Rapak)

  • Arena Fantasi (Mal Fantasi, Balikpapan Baru)

  • Teater Gelora 1, 2, 3, 4 (Jl. Jend. Sudirman)


Transportasi

Transportasi Darat (Taksi)

  • Taksi Kokapura (Airport Taxi) - Telp. 76686/ Ext 877 atau 7010011

  • Taksi Globalindo (Argometer) - 732222

  • Taksi Kalung Mas (Argometer) - 732222

  • Taksi Mawar (Argometer) - 874545 / 412525

Taxi Kokapura hanya melayani penumpang dari Bandara ke wilayah kota Balikpapan.

Armada taksi argometer siap melayani (on call) pengguna jasa untuk antar jemput penumpang baik untuk tujuan dalam kota maupun ke luar kota Balikpapan.

Seluruh aramada taksi memiliki kapasitas tempat duduk 4 s/d 5 penumpang dan fasilitas kendaraan sedan ber-AC.

Taksi / Angkutan Kota (Angkot)

Angkutan Kota (Angkot) yang berada di Balikpapan saling menghubungkan kebeberapa kawasan seputar pusat kota Balikpapan dengan daerah sekitarnya, tarif untuk satu tujuan sebesar Rp. 1.300,- s/d Rp. 1.500,- per penumpang. Kendaran yang digunakan berupa mini bus (pick-up) dengan kapasitas tempat duduk 8 s/d 10 orang, dapat dikatakan bahwa angkutan kota di Balikpapan relatif aman dan nyaman.

Beberapa rute/ tujuan Angkutan Kota Balikpapan sebagai berikut:

  • No. 1 (Oranye) RSS.III - Terminal Batu Ampar - Kampung Baru p/p

  • No. 2 (Hijau Muda) Terminal Batu Ampar - Rapak - Gn. Sari - RSS Damai III p/p

  • No. 3 (Biru Muda) Terminal Batu Ampar - Rapak - Gn. Sari - Pelabuhan Baru p/p

  • No. 4 (Coklat Tua) Terminal Batu Ampar - Rapak - Kampung Baru p/p

  • No. 5 (Kuning Tua) Kampung Baru - Kebun Sayur - Gn. Sari - Ps. Baru - Term. Damai p/p

  • No. 6 (Biru Tua) Kampung Baru - Krg. Anyar - Pelabuhan - Klandasan - Term. Damai p/p

  • No. 7 (Hijau Tua) Terminal Damai - Sepinggan - Batakan - Manggar- Gunung Tembak p/p

  • No. 8 (Krem) Terminal Batu Ampar - KM. 24 p/p

  • No. 9 (Coklat Muda) Termina lDamai - RSS. Damai III - Kampung Baru p/p

Bus Antar Kota & Propinsi

Pelayanan jasa transportasi darat antar kota dan antar propinsi dengan kendaraan Bus Ekonomi & Patas A/C dapat diakses melalui Terminal Bus "Batu Ampar" Balikpapan.

Kota-kota tujuan untuk angkutan bus adalah sebagai berikut:

  • Balikpapan - Samarinda

  • Balikpapan - Sangatta

  • Balikpapan - Bontang

  • Balikpapan - Banjarmasin (Kalsel)


Sport dan Hiburan

Bilyard




Balikpapan Bilyard Center

(Balikpapan Plaza)



Villa Beta Bilyard

(Jl. Marsma. Iswahyudi)



Planet Bilyard

(Jl. MT. Haryono )




Meteor Bilyard

(Jl. MT. Haryono)








Bowling




Balikpapan Bowling Center

(Balikpapan Plaza)




Banua Patra Bowling

(Jl. Yos Sudarso, /Pertamina)




Villa Beta

(Jl. Marsma. Iswahyudi /Gng. Bakaran








Golf

Padang Golf Pertamina

Padang Golf Pertamina *(18 holes)

(Jend. Sudirman, Stal Kuda)





Padang Golf Karang Joang *(18 holes)

(Jl. Sukarno Hatta, KM. 5 – Kariangau)









Renang


Kolam Renang Hotel Dusit

Banua Patra

(Jl. Jend. Sudirman, /Pertamina)


Family Club

(Kompl. Bukit Damai Indah /BDI)


Hotel Bahana Surya



Hotel Dusit



Hotel Gran Senyiur



Hotel Benakutai





Hotel Tirta

(Jl. A. Yani)

Kolam Renang Family Club


Golf & Country Club

(Jl. Soekarno Hatta KM. 5.5 - Karang Joang


Palm Court

(Jl. Mulawarman , Batakan)


Sport Center

(Komplk. Balikpapan Baru)


Taman Sari

(Komplk. Perum Taman Sari /WIKA)


Wisma Patra

(Jl. Yos Sudarso, Pertamina)







Tenis






Banua Patra

Jl. Jend. Sudirman, (Pertamina)



Family Club

Kompl. Bukit Damai Indah (BDI) - Standart ITF

Lapangan Tenis Family Club


Hotel Bahana Surya



Hotel Dusit



Hotel Gran Senyiur



Marbo Tenis (In Door)

Jl. Mayjen. Sutoyo, Hotel Mutiara


Manuntung Tenis (In / Out Door)

Komplk. Gunung Pasir


Palm Court

Jl. Marsma Iswahyudi, Batakan


Sport Center

Komplk.. Balikpapan Baru




Wisma Patra

Jl. Yos Sudarso, (Pertamina)








Tidak ada komentar: